Peringati Hari Pramuka ke- 57

 Kwarran Marpoyan Damai Gelar Upacara

Kamabiran Marpoyan Damai Fiora Helmi bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup)

PEKANBARU -(KIBLATRIAU.COM)---Peringatan Hari Pramuka ke-57 tahun 2018, Kwarran Marpoyan Damai, Kwarcab Pekanbaru dilaksanakan, Kamis  (16/8/2018) di lapangan Belimbing.

 Sebagai pembina Upacara Camat selaku Kamabiran Marpoyan Damai kak Fiora Helmi. Acara  dihadiri Forkopimcam, kakwarran, kamabigus dan pembina serta peserta didik dari berbagai gugus depan di kwarran Marpoyan Damai.

Kamabiran Marpoyan Damai Fiora Helmi bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup)  sekaligus membacakan sambutan tertulis Ketua Kwarnas
Gerakan Pramuka.

Fiora menuturkan, peringatan Hari Pramuka Ke- 57 Tahun 2018  ini bisa memperekat negara Kesatuan Republik Indonesia dan bisa menjadi
Batu Loncatan bagi Kwaran Marpoyan Damai , dalam upaya menggesa untuk menjadi Kwaran tergiat di masa mendatang.

''Mengingat kegiatan Kwaran selama ini stagnan, tentu ini menjadi  cambuk bagi kakak-kakak insan Pramuka dalam wilayah kerja Kwaran
Marpoyan Damai ,” ujar pria yang juga mantan Camat Bukit Raya ini.  Usai menjadi Irup Upacara, Fiora meminta kepada seluruh anggota Pramuka di  Kecamatan Marpoyan Damai untuk duduk berdiskusi bersama stake holder agar Pramuka dalam wilayah kerja Marpoyan Damai semakin maju dan tergiat.

''Menghasilkan formula yang tepat sesuai regulasi dalam tubuh Kepramukaan serta untuk berkomitmen bagaimana kedepan Kwaran Marpoyan Damai menjadi lebih besar dan maju,” tuturnya.

 Ditambahkan Fiora , bahwa peringatan hari Pramuka menjadi momentum Kwaran Marpoyan Damai untuk segera berbenah dan bersinergi
dalam upaya konsolidasi guna menyusun program kerja kedepan.(Kim)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar